Cara Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya di Pipi with NPURE

8 comments
Konten [Tampil]

Bagaimana cara menghilangkan jerawat dan bekasnya di pipi dengan produk terbaru NPURE

Satu masalah yang selalu ada pada kulit wajah adalah cara menghilangkan jerawat dan bekasnya di pipi. Terdengar sepele dan mudah. Tapi percayalah bahwa permasalahan kulit satu ini selalu jadi topik yang tidak pernah habis kalau dibahas.

Jerawat seolah menjadi teman karib di saat tidur menjelang malam, mendekati jadwal PMS, dan bahkan bagi yang kulit wajahnya cenderung berminyak jerawat langsung muncul ke permukaan. 

Belum lagi dengan noda hitam bekasnya. Seakan masalah satu ini tidak pernah ada ujungnya. Dari mulai jerawat kemudian masalah baru yaitu bekas hitam dari jerawat.

Kesal? Pasti. Semua upaya dan cara untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya ini sudah dicoba. Baik dari yang secara alam dimulai dari masker alami untuk menghilangkan jerawat, dan sampai ke semua produk khusus jerawat juga sudah dicoba tapi tetap saja muncul lagi.

Mungkin diluaran sana, untuk wajahnya yang cenderung mudah sekali berjerawat hanya bisa bersabar dan menunggu bekasnya hilang dengan sendirinya.

Begitu pun yang sering aku alami setiap menjelang pms. Jerawat  di wajahku tidak pernah absen untuk datang berkunjung.

Bagaimana Cara Agar Jerawat Cepat Hilang dan Tanpa Bekas?

Baru-baru ini karena masalah wajah jerawat yang sering aku alami, membuatku mau tak mau mencari berbagai referensi dan beberapa produk yang bisa ngakalin jerawat dan bisa menghilangkan bekas-bekasnya.

Pada setuju nggak sih, dengan adanya jerawat bisa mengurangi rasa percaya diri kalau lagi keluar rumah dan beraktifitas. Siapa tuh yang bilang kalau ada jerawat wajah jadi manis. Sulit dipercaya banget.

Jadi beberapa waktu lalu tuh karena aku memang lagi jatuh cinta banget sama produk lokal NPURE yang dari series Essence Centella. Lanjutlah untuk mencari tahu lebih banyak tentang produk lokal satu ini.

Ditambah lagi kan NPURE ini terkenal karena memang produk andalannya khusus buat yang wajahnya lagi bersahabat dengan jerawat. Eh tapi direkomendasi juga kok buat yang wajahnya normal. Serba multifungsi deh kalau kataku.

Nah balik ke pembahasanku sebelumnya. Jadi beberapa waktu lalu aku ketemu sama produk NPURE yang kali ini memang diperuntukkan untuk menghilangkan jerawat dan katanya juga bisa menghilangkan bekas-bekasnya sekaligus.

Penasaran dong, itu loh produk terbarunya NPURE yaitu Cica Acne Spot dengan Natural Acne Treatment dan Cica Dark Spot dengan Natural Spot Eraser.

1.Basmi Jerawat dengan NPURE Cica Acne Spot

Basmi Jerawat dengan NPURE Cica Acne Spot

Buat teman-teman dan aku yang memiliki problem wajah yang sama yaitu jerawatan yang muncul tanpa permisi ini, tidak perlu khawatir dan panik lagi. Karena sekarang NPURE menghadirkan produk yang bisa menghilangkan penyebab munculnya jerawat.

Yaitu Cica Acne Spot Natural Acne Treatment. 

Hadir dengan kemasan berwarna hijau tua yang dikemas dalam ukuran 20 ml ini digadang-gadang bisa mengatasi masalah jerawat loh.

Memiliki bentuk mini tube dengan tutup ulir yang membuat produk andalannya jerawat ini bisa dibawa kemanapun karena tidak memakan banyak tempat.

Untuk tekstur isinya Cica Acne Spot memiliki tekstur padat berwarna hijau muda lembut yang tidak berbau sama sekali. Kesan saat diaplikasikan ke wajah dan didiamkan setelah beberapa saat adalah teksturnya akan mengeras dan langsung menyerap ke kulit wajah dan tidak terasa lengket di kulit.

Cara pemakaiannya pun tergolong mudah. Setelah membersihkan wajah dan mengaplikasikan rangkaian skin care rutin , kemudian teman-teman bisa oleskan langsung secukupnya Cica Acne Spot ini pada bagian yang berjerawat lalu diamkan. 

Aku sendiri memakai rutin pada saat wajah sedang berjerawat dua kali sehari. Kalau sedang tidak berjerawat ya tidak aku pakai.

Isi kandungan yang terdapat dalam Cica Acne Spot Natural Acne Treatment

  • Granactive Acne Peptide mempunyai manfaat bisa melawan bakteri penyebab jerawat (P. Acnes) pada kulit tanpa menyebabkan iritasi dan dapat mengurangi peradangan
  • Diperkaya dengan Salicylid Acid Sulfur yang bisa mengobati jerawat
  • Ada Centella Asiatica Extract yang bekerja menenangkan dan dapat mengurangi kulit kemerahan
  • Juga diperkaya dengan Zinc PCA, Niacinamide, dan Calamine (Zinc Zarbonate dan Iron Oxide) yang dapat membantu membersihkan pori-pori dari kotoran dan mengurangi minyak yang berlebih

Selain mempunyai isi kandungan yang memberikan banyak manfaat pada kulit wajah, NPURE Cica Acne Spot ini juga sudah mendapatkan sertifikat halal dan BPOM. Juga sudah teruji secara dermatologi, bebas Paraben, bebas Sulfat, bumil busui friendly, dan fragrance free. 

Kelebihan lainnya jika teman-teman menggunakan Cica Acne Spot ini adalah karena bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Sehingga hal wajar kalau produk satu ini jadi incaran semua kalangan, ditambah dengan kelebihan dan hasil klaimnya yang memang bagus banget buat yang wajahnya sedang berjerawat.

2. Cara Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya di Pipi dengan NPURE Cica Dark Spot

Cara menghilangkan jerawat dalam 5 menit langsung ampuh

Setelah menyamarkan jerawat dengan Cica Acne Spot, kini saatnya kita lanjut dengan perawatan selanjutnya yaitu bagaimana cara menghilangkan jerawat dan bekasnya di pipi dengan produk NPURE Cica Dark Spot.

Mempunyai noda-noda hitam dari bekas jerawat tentu ini sangat menganggu bukan. Apalagi kalau bekas jerawatnya berwarna hitam. Sungguh terlalu. 

Nah karena masalah inilah produk lokal NPURE kembali mengeluarkan produknya untuk mengatasi permasalahan menghilangkan bekas jerawat agar wajah terlihat natural dan alami bersih dari noda-noda yang tidak diinginkan.

Cica Dark Spot sama dengan Cica Acne Spot juga hadir dengan warna yang sama. Sama-sama memiliki warna kemasan berwarna hijau dengan bentuk yang berbeda. Kalau Cica Acne Spot hadir dengan isi 20 ml, Cica Dark Spot  hadir dengan kemasan isi 5 ml. 

Untuk tekstur isinya Cica Dark Spot memiliki tekstur berbentuk gel cream dengan warna putih susu yang jauh lebih ringan dibanding dengan Acne Spot dan sama-sama tidak berbau sehingga saat di apply ke wajah membuat nyaman.

Karena memiliki tekstur yang ringan, saat di oles ke bagian bekas wajah dan didiamkan akan terasa langsung menyatu dan transparan. Langsung kerasa penyerapannya pada kulit.

Untuk pemaikaiannya  aku sendiri memakainya setelah membersihkan wajah dan melakukan rangkaian skin care rutin, kemudian pada tahap akhir aku baru mengoleskan NPURE Cica Dark Spot ini pada bekas-bekas jerawat. Untuk hasil maksimalnya gunakan dua kali sehari.

Isi kandung yang terdapat pada produk NPURE Cica Dark Spot Natural Spot Eraser

  • Mengandung kombinasi antara antioksidan sinergis dari 10% Stabilized Vitamin C dan 1% Vitamin E yang sudah disatbilkan hingga 0,5% Ferulid Acid yang manfaatnya dapat memberikan kestabilan dan efikasi yang maksimal dalam menyamarkan bekas dan noda hitam pada wajah akibat bekas jerawat maupun noda hitam akibat dari paparan sinar matahari dan aging
  • Dilengkapi juga dengan Centela Asiatica Leaf Extract dan Alpha-Bisabolol yang berfungsi memberikan efek menenangkan pada kulit pasca inflamasi

Gimana? Asyik bukan, memiliki satu produk yang ternyata memiliki manfaat nggak hanya untuk menghilangkan bekas jerawat saja, tapi juga bisa untuk noda hitam akibat dari efek sinar matahari.

Ditambah lagi Cica Dark Spot ini juga sudah terdaftar di BPOM, mempunyai sertifikat halal, sudah teruji secara dermatologi, memiliki Paraben-free, SLS free, Mineral Oil-free, Alcohol-free, Silicone-free, EU Allergen-free, Minimal Ingredients, Fragrance free, bahkan bisa juga untu bumil busui friendly.

NPURE Cica Acne Spot dan Cica Dark Spot, Cara Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya di Pipi

Bersama dua produk andalannya NPURE ini rasanya kalau ada jerawat dan bekas-bekasnya jdi nggak khawatir lagi ya. Karena dengan Cica Acne Spot dan Cica Dark Spot semua masalah wajah baik yang berjerawat, bekas jerawat dan bahkan hingga ke noda hitam karena paparan sinar matahari bisa teratasi.

Apalagi setelah aku pribadi memakai dua produk ini selama kurang lebih dua minggu, aku pun ngerasain efek baiknya. Jerawat yang sebelumnya mengganggu perlahan menyusut dan kalau ada bekas tinggal oles yang Cica Dark Spot deh.

Kalau pemakaian rutin insya Allah jerawat bisa menyusut, mengecil, perlahan memudar. AKu sendiri memkaai produk ini saat sedang berjerawat dan ada bekas jerawat dan noda hitam saja. Dan untuk waktu pemakaiannya di pagi dan malam hari saja setelah rangkaian skin rutin seperti biasanya.

Minat sama dua produk ini?

Untuk harga yang dibandrol kurasa cocok kok sama hasil yang di dapat. Cica Acne Spot sendiri di bandrol dengan kisaran harga Rp. 69.000,- sedangkan untuk Cica Dark Spot seharga Rp. 79.000,- 

Untuk mendapatkan dua produk ini bisa langsung ke marketplace resminya NPURE ya teman. 

Tunggu apalagi aku sudah coba dan membuktikan keampuhan bagaimana cara menghilangkan jerawat dan bekasnya di pipi. Semoga bermanfaat ya. 

Related Posts

8 comments

  1. Aku jarang sih kena jerawat, alhamdulillah. sekali kena kalau pas sebelum menstruasi itu, langsung benjol gedhe :D
    Boleh nih dicoba buat ngilangin bekas jerawat

    ReplyDelete
    Replies
    1. Samaaa mbaa..
      Aku pun gitu waktu mens aja munculnya. Alhamdulillah selama ada Ccica Acne Spot jerawat nggak sampe lama langsung hilang lagi hehehe.
      Ampuh banget sihh

      Delete
  2. jerawatku bekasnya agak merah-merah gitu, bisa kan ya kalau pakai ini. kayaknya bisa masuk list deh, harganya juga bersahabat nih di kantong

    aku komentar di sini aja ya, mbak. (sesama peserta kelas BRT, hehe)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa banget mbaa..
      Langsung oleskan yang Cica Dark spot aja mba, itu khusus untuk menghilangkan bekas-bekas jerawat memang..
      Bagus banget, 2-3 kali oles langsung pudar kok kalau di aku

      Delete
  3. Kalau untuk jerawat batu bisa juga mbak? Pemakaiannya harus sepaket atau bisa mix dengan produk lain?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa banget mbaa.
      2-3 oles langsung mengecil, coba deh..
      Ntar kalau tinggal bekasnya langsung oleh yang Cica Dark Spotnya aja.
      Nggak masalah mba kalau mau di mix sama produk lain. Tetepa aman nggak ada efek apa2 (karena aku pun gitu hehehe)

      Delete
  4. Wah, ini sepertinya cocok untuk adikku. Kulitnya gampang berjerawat dan belum ketemu produk perawatan wajah yang cocok, jadi bisa buat rekomendasi nih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga cocok dan ampuh buat adiknya yaa mbaa..
      Selama aku pakai dua produk ini, memang powerful banget mbaa khasiatnya.
      Cuma 2-3 kali oles Alhamdulilah berkurang jerawat dan bekas-bekasnya.
      Malah sekarang di keluargaku siapapun yang berjerawat aku rekomen produk ini NPURE ini juga mbaa hehehe

      Delete

Post a Comment