Percetakan Offset Jogja: Cepat, Murah dan Berkualitas

1 comment
Konten [Tampil]

Percetakan Offset Jogja Cepat, Murah dan Berkualitas

Berikut 10 percetakan offset Jogja dengan harga terbaik dan tentunya berkualitas yang wajib kamu coba pelayanannya.  

Buat yang berdomisili di Jogja nggak perlu lagi bingung kalau mau ke percetakan dalam jumlah banyak, karena dengan adanya beberapa percetakan offset di Jogja, pekerjaan dan kebutuhan teman-teman jadi bisa terbantu dengan cepat.

Nah sebelum kita bahas dimana saja tempat percetakan offset yang bagus dan murah ini, sebelumnya ada yang sudah tahu belum percetakan offset itu untuk percetakan yang sejenis apa dan untuk apa??

Mungkin bagi yang berkecimpung di dunia kepenulisan hal ini pasti sudah tidak asing lagi dengan percetakan yang aku maksud. Karena memang pekerjaan dan loyal kehidupannya nggak jauh-jauh dari percetakan offset juga, heheh

Apa itu percetakan Offset?

Percetakan offset atau offset printing adalah salah satu yang banyak dipilih oleh masyarakat luas dan beberapa organisasi untuk keperluan dan kebutuhan mereka masing-masing. Kenapa? Karena ada banyak sekali keunggulan yang di dapat dari percetakan jenis offset ini.

Dari semua percetakan, offset bisa dibilang yang mempunyai harga yang paling ekonomis dari beberapa pilihan jenis percetakan yang ada, mempunyai kualitas tinggi, dan memiliki konsistensi yang baik untuk mencetak dalam jumlah yang besar.

Teknik Cetak Offset

Teknik yang digunakan saat teman-teman ingin melakukan percetakan offset ini adalah pertama-tama teman-teman harus memberikan atau mempergunakan sebuah media gambar terlebih dahulu untuk gambar/media yang ingin dicetak, yang kemudian setelah itu dikirimkan dan ditransfer ke sebuah plat yang berbentuk lembaran karet oleh pihak percetakan. Setelahnya baru dicetak menggunakan tinta basah sesuai jumlah pesanan.

Dalam proses percetakan ini ada beberapa tahapan lainnya setelah dilakukan cetak, salah satunya proses litografi. Dimana proses ini memanfaatkan sifat air yang tidak bisa tercampur dengan minyak. Begitu semua tahapan selesai barulah proses pengeringan.

Beberapa Contoh Cetak Offset

Beberapa contoh percetakan yang berasal dari cetakan offset adalah seperti cetak buku, cetak nota, cetak dus makanan, cetak plastik kemasan, cetak banner, sampul raport dan masih banyak lagi beberapa contoh cetakan yang dilakukan di percetakan offset.

Contoh cetak offset Jogja

Beberapa Tempat Percetakan Offset Jogja 

Setelah teman-teman memahami apa itu percetakan offset dan beberapa teknik saat proses percetakannya berlangsung, berikut ada beberapa pilihan tempat percetakan offset Jogja yang bisa teman-teman pilih untuk keperluannya teman-teman.

1. Pedhe Offset Jogja

Percetakan yang beralamat di Jl. Purbayan, Mutihan, RT. 15, No. 1550, Yogyakarta ini tidak hanya menerima layanan percetakan saja tapi juga sebagai penerbit. Nggak heran kalau Pedhe Offset ini sudah bekerja sama dengan banyak sekali penerbit, percetakan, lembaga, perorangan  hingga dari perguruan tinggi sekalipun.

Untuk pelayanannya, pihak Pedhe Offset sudah menerima layanan melalui offline dan online juga loh. Pas banget kan, lagi pandemi malas kelaur rumah tapi kerjaan memanggil. Teman-teman bisa gunakan layanan online-nya mereka.

Untuk layanannya teman-teman bisa langsung ke website resminya di percetakanmurahjogja.com atau melalui WA 0877-3916-8138

2.  Mangrove Printing

Di postingan sebelumnya di cetak buku murah Jogja aku juga sudah pernah membahas beberapa percetakan yang pelayanan percetakannya oke punya plusnya lagi harganya juga murah dengan kualitas baik salah satunya ada percetakan Mangrove Printing ini. Ada yang sudah baca? Kalau belum cuss deh langsung search saja yaa di Kubikel Bookish 😂

Selain biaya percetakannya yang bersahabat, ternyata di Mangrove Printing ini juga menyediakan layanan percetakan offset loh. Jadi buat teman-teman yang butuh layanan serupa sekaligus bisa disini sekalian, nggak perlu ke banyak tempat percetakan dengan kebutuhan pelayanan yang berbeda. 

Karena di Mangrove Printing juga sudah hampir semua pelayanan terkait percetakan sudah tersedia lengkap.

Nah Mangrove Printing sendiri ternyata sudah mempunyai dua outlet di Jogja. Jadi buat teman-teman nantinya ketemunya sama Mangrove pasti deh itu punya nya Mangrove Printing Group.

Yang pertama ada Mangrove Gejayan, yang beralamat di Jl. Bougenvile, CT X Gejayan, Yogyakarta. Sedangkan outlet keduanya terletak di Jl. Bougenvile Block CTX No. 22 Yogyakarta. Untuk contact personnya teman-teman bisa langsung menghubungi di nomor WA -nya 0857-9920-5499.

Kesimpulan

Nah gimana? Semoga informasi yang aku bagi tentang percetakan offset di atas bisa membantu teman-teman yang sedang membutuhkan tempat percetakan dengan jumlah yang besar yaa.

Karena di percetakan offset Jogja ini, selain harganya lebih murah, juga cetakan yang dihasilkan pun lebih berkualitas dan terhitung cepat selesainya. 

Related Posts

1 comment

  1. Bisa pesen online gak percetakannya? Biasanya khas Jogja itu murah-murah biayanya ya hehe

    ReplyDelete

Post a Comment